Mau Perawatan Rambut? Kenali dulu Ciri Ciri Rambut Sehat Sebelum Memilih Perawatan yang Cocok

Ciri Ciri Rambut Sehat Sebelum Memilih Perawatan yang Cocok

Bisa dibilang rambut adalah mahkota seorang wanita. Semakin panjang rambut seorang wanita semakin meningkatkan kepercayaan diri bagi seorang wanita. Diera zaman modern seperti sekarang rambut seolah-olah menjadi hal yang sangat penting bagi seorang wanita, tak hayal bila seorang wanita menghabiskan uang tak sedikit untuk memanjakan rambutnya.

Kesehatan dan keindahan rambut adalah hal yang sangat dijaga oleh setiap orang, terlebih wanita. Hal ini dikarenakan wanita kebanyakan memiliki rambut panjang dan membutuhkan perawatan lebih dibandingkan pria yang mayoritas berambut pendek. Seringkali orang-orang menghabiskan banyak uang untuk perawatan rambut demi hasil yang maksimal dan tentunya memiliki rambut yang indah dan sehat.

Rambut sehat dan indah tentu memberikan kepercayaan diri yang lebih bagi mereka yang memilikinya. Jadi tidak bisa dipungkiri kadang kali orang-orang sering tidak terlalu memikirkan berapa banyak biaya yang dihabiskan untuk treatment bagian tubuh yang satu ini.

Tapi, sebelum kalian menggelontorkan sebagian besar uang kalian untuk perawatan rambut, ada baiknya untuk tau dan paham tentang rambut kalian dan ciri-ciri rambut sehat sebelum memutuskan untuk melakukan perawatan rambut.

Berikut ciri-ciri rambut sehat diantaranya ;

Lembut Saat Disentuh

Ciri rambut sehat yang terlihat paling nampak adalah tekstur rambut yang lembut ketika disentuh. Kemudian, kalian bisa melihat bagian ujung rambut. Jika tidak terdapat rambut yang bercabang, kondisi rambut  kalian berarti sudah cukup baik. Selanjutnya, Kalian bisa mencoba telusuri sela-sela rambut. Jika jemari kalian terasa mulus dan halus saat menyentuh helai-helai rambut, maka kalian bisa lega. Hal itu tandanya rambut kalian sehat dan tidak bercabang.

Rambut Tumbuh Semakin Panjang dan Lebat

Secara umum dalam 1 bulan, rambut kita minimal dapat tumbuh sepanjang ½ inci. Jika kalian merasa selama berbulan-bulan rambut kalian tidak mengalami pertumbuhan dan tetap tidak berubah, itu tandanya  ada sesuatu yang salah dengan rambut kalian.

Pertumbuhan rambut yang baik menandakan kulit kepala sehat dan kebutuhan gizi lewat makanan mengalir ke rambut dengan normal. Jika rambut tidak tumbuh, masalahnya kemungkinan berada pada kulit kepala yang kurang sehat atau makanan yang kurang bernutrisi. Jadi jika kalian mengalami masalah ini sepertinya kalian perlu memperhatikan kembali asupan nutrisi yang kalian terima setiap harinya deh.


Rambut Berkilau

Rambut yang berkilauan saat terkena cahaya menandakan bahwa minyak alami di kulit kepala mampu mencapai kutikula rambut. Kemudian tersebar merata di seluruh bagian batang rambut. Hal ini yang kemudian membuat rambut berkilauan ketika terkena sinar cahaya matahari.

Hal yang sering kali menyebabkan rambut menjadi kusam adalah sisa-sisa hairspray, gel, atau serum yang tidak dibersihkan dengan baik, membuat rambut kusam dan kehilangan kilaunya. Hal ini menyebabkan minyak alami ini akan terhalangi ke rambut jika kamu sering memakai produk rambut dan tidak membersihkannya secara menyeluruh dan benar. 


Hanya Sedikit Mengalami Kerontokan

Rambut yang sering kali rontok saat menyisir adalah hal yang tidak perlu dirisaukan. Hal ini lantaran hal tersebut merupakan siklus normal dari pertumbuhan rambut manusia. Jadi jika kalian menemukan beberapa helai rambut dikala sedang menyisir rambut kalian pasca usai mandi dan lainnya, maka jangan terlalu panik. It's normal  girls!

Kerontokan ringan adalah sebuah hal yang wajar. Berdasarkan American Academy of Dermatology, setiap manusia mengalami rontok rambut sebanyak 50-100 helai per hari. Namun, jika kerontokan rambut sudah lebih dari 100 helai, itulah tanda bahwa ada masalah pada rambut kalian.


Tidak Mudah Patah

Rambut yang sehat juga ditandai dengan elastisitasnya rambut kita, yaitu rambut tak mudah patah pada saat disisir maupun diikat. Rambut yang elastis dapat kita diperoleh dari pola makan yang sehat bergizi. Mengonsumsi makronutrien dan mikronutrien penting seperti protein, vitamin, zat besi, dan biotin juga dapat menutrisi rambut kita. Intinya penuhi nutrisi dan protein dengan menjaga pola makan dan asupan gizi kita ya!


Tidak Mudah Kusut

Rambut yang sehat juga memiliki ciri khas lainnya yaitu tidak mudah kusut. Jika helaian rambut rusak, rambut akan mudah terikat satu sama lain, hal inilah yang kemudian membuat rambut kita menjadi kusut karena terikat satu sama lain. Bagian kutikula yang rusak dan bergesekan ini perlu kita dirawat dengan kondisioner untuk membuatnya kembali sehat dan tidak mudah kusut.

Mampu Menyerap Nutrisi dan Kelembapan Dengan Baik

Kemampuan rambut menyerap kelembapan menjadi indikator yang signifikan terkait dengan kesehatan rambut kalian. Untuk menguji apakah rambut kalian mampu menyerap kelembapan atau tidak, kalian  bisa mencoba melakukan tes sederhana dengan meletakkan sehelai rambut di mangkuk berisi air. Jika rambut kalian mengapung, berarti rambut tersebut sehat. Sebaliknya, jika rambut tenggelam, rambut kalian berarti tergolong kurang sehat.

Lalu, apakah rambut kalian menunjukkan tanda-tanda di atas? 

Jika tidak, maka jangan panik girls! Kalian bisa melakukan beberapa perawatan sederhana untuk menjaga kesehatan dan keindahan rambut kalian meski di rumah. Berikut beberapa tips perawatan sederhana yang bisa kalian terapkan :
  • Lakukan keramas secara rutin sesuai jenis rambut kalian. Jika rambut kalian tergolong berminyak, kalian bisa keramas sekali dalam sehari. Jika rambut kalian termasuk rambut yang kering, keramas bisa dilakukan setidaknya 3 hari sekali.
  • Beri perhatian pada bagian kulit kepala secara maksimal. Gosok untuk membersihkan secara menyeluruh. Dan tentunya lakukan secara perlahan dan halus ya girls!
  • Perawatan rutin dengan kondisioner setelah keramas bisa kalian lakukan. Hal ini untuk membantu memperbaiki kondisi rambut yang rusak dari paparan sinar UV, cuaca, dan polusi ketika beraktifitas di luar ruangan.
Jadi, itu dia beberapa ciri khas rambut sehat dan beberapa tips sederhana untuk menjaga kesehatan dan keindahan rambut kalian. Semoga bermanfaat dan keep classy 😎
___
Sumber gambar :
Photo by Kasia Serbin on Unsplash

2 Komentar

  1. Wah kereen nih mengulas keindahan dan kecantikan rambut .., jarang loh lelaki mengulas hal ini.

    Rasanya sekarang kok sulit ya jarak waktu seseorang keramas sekitar 3 hari karena entah produk shampoo sekarang gampang banget bikin kulit kepala jadi berminyak dan rambut lepek.
    Mau ngga mau jadinya keramas setiap hari.

    BalasHapus

Anda bebas berkomentar selama tidak mengandung unsur SARA dan PORNOGRAFI. Selamat berbagi pendapat dan berdiskusi di kolom komentar ini.

Orang baik berkomentar dengan baik.
Jadilah komentator yang baik.