Fungsi Loadbank untuk Genset

Fungsi Loadbank untuk Genset

Mungkin Anda pernah bertanya, bagaimana genset bisa benar-benar digunakan untuk menyuplai daya listrik dalam jumlah yang besar. Bahkan, genset pun juga dapat digunakan untuk menyuplai tenaga listrik tak hanya dari satu tempat saja tapi juga dua tempat sekaligus dengan tegangan dan besaran daya listrik yang berbeda tiap gedungnya.

Bahkan, meskipun sudah digunakan dalam jangka waktu yang lama pun, genset juga tetap berfungsi dengan sangat baik. Terlebih genset pun juga umumnya digunakan untuk menyuplai tenaga listrik dalam jumlah yang sangat besar. Tentunya, saat diproduksi ini pun genset telah menjalani serangkaian test yang panjang sebelum akhirnya didistribusikan.

Ternyata ada lho alat untuk menguji ketahanan dan kapasitas genset itu. Alat yang umum digunakan untuk uji genset ini adalah dummyload atau Loadbank. Loadbank ini sendiri nantinya akan digunakan untuk menyimulasikan beban nyata, untuk setelahnya dipakai menguji apakah sebuah genset dalam kondisi prima dan kuat menahan beban listrik yang tinggi.

Bagi Anda para pelaku industri khususnya yang memroduksi genset, loadbank ini menjadi salah satu alat yang sangat penting. Hanya saja, tidak semua perusahaan memiliki loadbank ini dan memilih untuk menyewanya. Menyewa loadbank menjadi pilihan karena dianggap lebih praktis dan efisien karena berbagai faktor pertimbangan.

Jika Anda saat ini ingin mencari tempat sewa loadbank terbaik di Indonesia, maka Sewatama adalah pilihan yang sangat tepat. Yap, Sewatama sendiri adalah perusahaan yang bergerak di bidang kelistrikan dan energi. Disini, Anda bisa menyewa loadbank kualitas nomor satu untuk kebutuhan industri Anda.

Sewatama sudah sangat berpengalaman dalam urusan kelistrikan dan genset. Apalagi, Sewatama juga didukung dengan staff dan pekerja yang profesional. Sehingga, hasil kerja yang Anda dapatkan pun dijamin tidak akan mengecewakan.

Sewatama melayani berbagai masalah dalam bidang kelistrikan dan mampu menjadi solusi terbaik Anda untuk bidang ini. Jadi tunggu apalagi? Langsung saja hubungi Sewatama sekarang juga. Kunjungi juga https://sewatama.com/id/ untuk mendapat informasi seputar layanan terbaik lain yang diberikan oleh Sewatama yang dijamin akan sangat menguntungkan Anda.

___
Sumber gambar:
https://www.optimumpowerservices.com/loadbank-hire/400kw-resistive-loadbank-package-london/

8 Komentar

  1. Wah kini ada yang menyewakan load bank, keren banget itu sewa tama
    Saya sendiri juga heran ,bagaimana genset itu sistemnya bekerja. Kok sampai sehebat itu.

    BalasHapus
    Balasan
    1. genset itu kebutuhan, apalagi kalo musim hujan dan sering mati listrik mendadak tanpa pemberitahuan dari PLN, beyuuuh bakal kesel banget kalo sampe lama mati listriknya

      Hapus
  2. Di kantor saya ada genset sebesar mobil, dan jika mati lampu, tu genset sanggup menggantikan listrik yang mati, luar binasa :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. kalo di kampus saya ya lumayan gede juga sih, enak jadinya, meski mati lampu, kuliah dapat terus berlanjut. Kalo dah begitu, biasnya masih lama-lama di kampus dulu, baru kalo udah idup listrik mbalik ke kontrakan deh :D

      Hapus
  3. Ohh jadi sebelum menggunakan genset harus ada pengetesan kapasitas suplai listriknya..

    Dan loadbank itu penguji layak tidaknya sebuah Genset.

    Ok terimakasih atas ilmu teknologinya nih..😊😊

    BalasHapus
    Balasan
    1. yups! ada alat safetynya terlebih dahulu, soalnya kan peralatan listrik ini rentan. Salah-salah bisa korsleting dan jadi kebakaran ujungnya

      Hapus
  4. Jadi tau kalau LoadBank ini ternyata alat untuk tes apakah genset bisa/layak dipakai atau ga. Tq informasinya ya. Sempat punya genset kecil buat persiapan mati listrik, kapasitas rumahan aja sih.

    BalasHapus
    Balasan
    1. hehehe iya nih. Musim hujan bikin listrik sering dimatikan sepihak

      Hapus

Anda bebas berkomentar selama tidak mengandung unsur SARA dan PORNOGRAFI. Selamat berbagi pendapat dan berdiskusi di kolom komentar ini.

Orang baik berkomentar dengan baik.
Jadilah komentator yang baik.