Mengenali Penyakit Gigi, Tanda-tanda dan Cara Menyembuhkannya

Gigi Berlubang, tanda-tanda, serta cara  mencegah dan mengobatinya

Setiap orang tentu ingin memiliki gigi yang putih, sehat dan bersih. Selain nyaman, gigi yang sehat dan bersih menambah lepercayaan diri orang-orang secara pribadi. Tapi terkadang penyakit gigi ternyata bisa berkembang biak tanpa diketahui, yuk kenali apa saja penyebab penyakit gigi dan gigi berlubang, tanda-tanda nya, sekaligus tips dan cara mengobati penyakit gigi. Langsung saja simak penjelasannya dibawah ini :

Apakah kerusakan gigi itu dan bagaimana hal itu bisa terjadi?

Kerusakan gigi adalah sebuah proses yang tidak secara langsung terjadi, namun disebabkan oleh hal-hal penyebab yang terjadi secara terus menerus dan dibiarkan tidak diobati Hal ini berakumulasi dan kemudia bertumpuk di mulut menjadi sebuah substansi lengket yang dinamakan sebagai plak.

Plak merupakan sebuah hasil dari bakteri yang terkumpul dan mengendap di gigi karena konsumsi makanan bergula ataupun bertepung, plak dapat menjadi lebih lengket jika dibiarkan dan kemudian secara cepat atau lambat dapat mengeras menjadi tartar (karang gigi)

karang gigi/tartar yang terbentuk itu bisa menyebabkan produksi asam yang mendemineralisasi email luar dan keras gigi kalian. Hal ini kemudian dapat menghasilkan titik halus atau lubang kecil pada gigi yang umumnya disebut gigi berlubang.

Jika lubang ini semakin dalam, maka dapat menembus lapisan dalam gigi yang lebih halus. Jika dibiarkan, lubang ini akan menembus lebih dalam lagi sehingga bisa menjangkau tepat ke pulpa gigi. Bentuk kerusakan gigi yang parah ini dapat terasa sangat menyakitkan dan menyebabkan kehilangan gigi.

Apa gejala-gejala kerusakan gigi?

Secara kasat mata Gigi berlubang kadang hanya terlihat sebagai titik hitam atau cokelat tapi seringkali tampak jelas sebagai lubang pada X-ray. Oleh sebab itu pemeriksaan gigi secara rutin adalah hal yang cukup penting untuk mengetahui gejala-gejala gigi berlubang dan mencegah dampak yang lebih parah dari gigi berlubang. Berikut gejala-gejala yang mungkin menandakan bahwa Anda mengalami kerusakan gigi adalah:

  1. Nafas tak sedap terus menerus atau rasa tak enak di mulut
  2. Gigi sensitif (Rasa sakit yang diperparah oleh adanya kontak dengan makanan atau minuman panas, dingin dan bergula)
  3. Noda putih pucat pada gigi
Merawat kerusakan gigi dan gigi berlubang

Perawatan terhadap gigi berlubang bergantung pada tingkat keparahan dari lubang pada gigi tersebut, dokter gigi Anda mungkin akan melakukan hal-hal berikut ini:
  1. Memberikan pasta dan pernis fluoride – hal ini hanya akan efektif sebagai pencegahan atau jika lubangnya masih sangat kecil.
  2. Mengganti bagian gigi yang rusak dengan menambal, memasang mahkota atau topi gigi, tergantung pada besar dan dalamnya lubang.
  3. Melakukan perawatan saluran akar jika saraf giginya meradang. Hal ini termasuk menghilangkan bakteri dari akar, menutup rapat lubang gigi tsb dan menambalnya, serta membuatkan mahkota tiruan jika dibutuhkan.
Cara mencegah kerusakan gigi dan gigi berlubang

Cara paling sederhana dan mudah mengatasi gigi berlubang tentu mengantisipasinya. Karena seperti pepatah
"Lebih baik mencegah daripada mengobati"
Antisipasi gigi berlubang adalah hal pertama yang perlu dilakukan dengan cara menjaga kebersihan gigi dan merawatnya sedemikian rupa.

Selain iut, ada beberapa cara lain dalam mencegah dan mengobati gigi berlubang diantaranya :
  • Mengurangi minuman bergula dan makanan bertepung.
  • Pertimbangkan untuk memakai dental sealant (lapisan pelindung yang ditempelkan pada permukaan pengunyah pada gigi belakang).
  • Gosoklah gigi setidaknya dua kali sehari selama minimal dua menit setiap waktunya.
  • Gunakan pasta gigi yang mengandung fluoride dan dirancang khusus untuk mengangkat plak dan mencegah kerusakan gigi.
  • Pastikan untuk memakai floss setidaknya sekali sehari. Hal ini sangatlah penting untuk membersihkan area-area di antara gigi yang sulit dijangkau hanya dengan sikat gigi biasa. Hal ini juga upaya membersihkan kotoran pada gigi dimana partikel makanan tersangkut dan menyebabkan penimbunan bakteri.
Itu dia bebrapa hal terkait gigi berlubang beserta tanda dan cara mencegah serta mengobati gigi berlubang. Semoga bermanfaat 😀😁

Dan perlu diingat ya!
"Sakit gigi jauh lebih sakit daripada sakit hati"

2 Komentar

  1. punya gigi yang sehat memang dambaan semua orang. oleh karena itu semenjak kecil harus disiplin membersihkan gigi dengan menyikatnya minimal 2x sehari dan setelah makan. oh ya, dan satu lagi ternyata susu kotak UHT juga menyabkan gigi anak karies.

    BalasHapus
    Balasan
    1. wah, perlu di note nih info yang satu ini. Baru tau lo kalo susu kotak UHT bisa bikin gigi anak karies!

      terima kasih banyak telah berkunjung dan sharing di kolom komentar ya!

      Hapus

Anda bebas berkomentar selama tidak mengandung unsur SARA dan PORNOGRAFI. Selamat berbagi pendapat dan berdiskusi di kolom komentar ini.

Orang baik berkomentar dengan baik.
Jadilah komentator yang baik.